Mengenal Pakaian dan Tanda-Tanda yang Dikenakan Penegak

  1. Topi
    Bentuk topi penegak untuk putera adalah baret, sedangkan penegak putri adalah peci dari bahan kain dengan warna dasar coklat tua.
  2. Tanda Topi
    Tanda topi adalah gambar tunas kelapa berwarna kuning yang dipasang miring ke kiri. Bentuk tanda topi untuk penegak putera adalah segi panjang, sedangkan Penegak Puteri adalah bulat.
  3. Setangan Leher
    Warna setangan leher untuk penegak adalah merah putih.
  4. Ikat Pinggang
    Warna ikat pinggang Penegak adalah hitam atau coklat.
  5. Baju
    Warna baju Penegak adalah coklat muda.
  6. Celana/Rok
    Warna celana panjang Penegak adalah coklat tua, sedangkan rok yang dipakai penegak puteri warnanya juga coklat tua.
  7. Sepatu dan kaos
    Warna sepatu dan kaos adalah hitam/coklat (seragam)
  8. Tali Peluit
    Tali peluit pramuka penegak dipasang pada lengan kiri.
  9. Tanda Pengenal
    Tanda Pengenal letaknya dilengan kanan.
  10. Tanda Pelantikan
    Bentuk tanda pelantikan Penegak adalah tunas kelapa berwarna kuning dengan dasar coklat. Tanda ini dipasang pada dada kiri.
  11. Tanda sangga
    Tanda sangga Penegak dipasang dilengan kiri.
  12. Pandu dunia
    Untuk tanda pandu dunia dipasang di dada atau saku kanan.
  13. Tanda pangkat
    Pada kedua belah bahu disematkan tanda pangkkat.

0 komentar:

Posting Komentar

Perhatian : Untuk kebaikan bersama Dilarang menyisipkan Link Hidup.
jika cuma teks url blog/web atau isi di daftar tamu itu tidak menjadi masalah, kalaupun masih ada tentunya Pihak Admin akan Menghapusnya.